Rabu, 30 Januari 2013

10 Gambaran Kecanggihan Teknologi Rumah Pada 10 Tahun Lagi

Rumah yang dihuni oleh manusia saat ini lebih pintar daripada rumah jaman dahulu, dalam artian manusia sekarang hidupnya lebih mudah dan menyenangkan. Contohnya dengan adanya berbagai skalar otomatis yang ada di tembok, remot kontrol di tangan, gadget dan lainnya yang membantu penghuni rumah untuk mengaktifkan peralatan seperti televisi, lampu, radion dan lainnya. Dengan munculnya produk-produk dari perusahaan besar dunia seperti Nest dan SmartThings memberikan gambaran pada kita bagaimanakah bentuk rumah masa depan kita. Ada sekitar 1,2 juta perangkat pintar diperkirakan dijual tahun lalu, menurut Gartner, sehingga memberikan kesempatan besar untuk membuat kehidupan sehari-hari di rumah lebih mudah, efektif dan efisien. Berikut ini kami akan memberikan gambaran kecanggihan rumah pada 10 tahun ke depan.

1. Sensor Yang Memudahkan Anda Mengotomatisasi Rumah
Sensor kecil seperti ZigBee RF4CE dari GreenPeak ini dapat digunakan untuk mengontrol lampu, pintu, jendela, termostat, bahkan perangkat fitness. Dengan menggunakan jenis sensor tertentu pemilik rumah dapat dengan mudah memantau dan mengontrol pengatur suhu, AC, TV dan peralatan lainnya.

2. Bola Lampu Wi-Fi Yang Memudahkan Anda Mengontrol Pencahayaan Rumah Anda Menggunakan Iphone
Perusahaan GreenWave Reality baru-baru saja menerima persetujuan untuk memulai menjual lampu Wi-Fi di AS. Lampu ini memungkinkan Anda menggunakan iPhone untuk memprogram pencahayaan rumah Anda, mengaktifkan atau menonaktifkan semua lampu Anda sekaligus.

3. Seluruh Peralatan Rumah Anda Berjalan Pada Satu Sistem Operasi Besar
Microsoft menguji prototipe sebuah sistem operasi untuk rumah. Idenya adalah untuk membiarkan Anda mengontrol segala sesuatu di rumah Anda melalui smartphone atau PC. Prototipe yang dikembang saat ini sudah mendukung perangkat seperti lampu, kamera, dan TV, serta peralatan lainnya. Ilmuan telah mengembangkan beberapa implementasi untuk HomeOS, seperti sistem yang memonitor konsumsi energi rumah Anda secara real-time, dan sistem surveilans mobile yang Anda dapat dikontrol dari smartphone Anda.

4. Anda Akan Memiliki Sebuah Robot Pribadi
Bossa Nova Robotika telah mengembangkan sebuah prototipe yang disebut Mobi yang akan berfungsi sebagai asisten pribadi Anda. Mobi berdiri di atas bola besar dan dapat mengoperasikan tablet untuk melakukan hal-hal seperti memfasilitasi percakapan melalui Skype.

5. Kulkas Anda Yang Akan Memberitahu Anda Kapan Yang Harus Membeli, Memasak, Dan Memakan
Perusahaan seperti Samsung dan LG telah mulai membuat kulkas cerdas. Samsung baru-baru ini memamerkan kulkas di CES yang berjalan aplikasi Android seperti Evernote dan Epicurious. Kulkas pintar LG yang berfungsi sebagai sistem manajemen makanan yang lengkap. Itu berarti Anda dapat melakukan hal-hal seperti toko online dari kulkas Anda, memindai belanjaan Anda ke dalam sistem untuk melacak mereka saat mereka menjadi kadaluarsa, dan menerima saran resep berdasarkan apa yang ada dalam lemari es Anda.

6. Anda Memanaskan Oven Anda Dari Mana Saja
Oven Cerdas LG dapat memilih resep yang sempurna dari database resep oven dengan menggunakan aplikasi smartphone yang menyertainya. Dari sana, oven otomatis panas ke suhu yang tepat.

7. Anda Dapat Menerangi Rumah Anda Dalam Jutaan Warna Yang Berbeda
Sistem Philips Hue memungkinkan Anda mengontrol warna lampu yang diinginkan dari perangkat iOS. Hue Philips menggabungkan tiga LED menjadi satu bola untuk menawarkan 16 juta warna untuk menerangi rumah Anda, temasuk disini juga menawarkan banyak setting pencahayaan yang berbeda untuk menciptakan suasana hati yang tepat di rumah Anda, seperti suasana “Relaks” atau “Pantai.”

8. Kamera Keamanan Yang Mengantisipasi Pencuri Masuk Ke Rumah Anda
Para peneliti di Carnegie Mellon bekerja pada pengembangan kamera yang tidak hanya mencatat apa yang dilakukan orang, namun bisa mengantisipasi apa yang akan dilakukan orang, seperti masuk ke rumah Anda.

9. Display Touchscreen Di Rumah Anda Ada Dimana-Mana
Corning mengeluarkan display touchscreen yang bisa dipasang di berbagai perabotan seperti pintu lemari, meja ruang makan, dan permukaan lainnya. Layar ini akan memiliki sistem operasi sendiri, dan akan mampu mentransfer informasi dari layar yang lebih kecil, seperti tablet, untuk tampilan yang lebih besar.

10. Kasur Tahu Kapan Anda Bangun Dan Segera Memulai Membuat Kopi
Platform SmartThings menghubungkan benda sehari-hari ke Internet untuk membuat mereka lebih pintar. Hub SmartThings berfungsi sebagai jembatan antara benda sehari-hari dan perangkat berbasis cloud platform. Hal ini memberi Anda detektor gerak, sensor kelembaban, detektor buka-tutup, dan jenis-jenis alat untuk ditempatkan di sekitar rumah Anda. Dengan menggunakan aplikasi ponsel SmartThings, Anda dengan mudah dapat memantau benda-benda di rumah.

Mengenal Bahasa pemrograman


Bahasa pemrograman, atau sering diistilahkan juga dengan bahasa komputer, adalah teknik komando/instruksi standar untuk memerintah komputer. Bahasa pemrograman ini merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer. Bahasa ini memungkinkan seorang programmer dapat menentukan secara persis data mana yang akan diolah oleh komputer, bagaimana data ini akan disimpan/diteruskan, dan jenis langkah apa secara persis yang akan diambil dalam berbagai situasi.
      
Menurut tingkat kedekatannya dengan mesin komputer, bahasa pemrograman terdiri dari:
  1. Bahasa Mesin, yaitu memberikan perintah kepada komputer dengan memakai kode bahasa biner, contohnya 01100101100110
  2. Bahasa Tingkat Rendah, atau dikenal dengan istilah bahasa rakitan (bah.Inggris Assembly), yaitu memberikan perintah kepada komputer dengan memakai kode-kode singkat (kode mnemonic), contohnya MOV, SUB, CMP, JMP, JGE, JL, LOOP, dsb.
  3. Bahasa Tingkat Menengah, yaitu bahasa komputer yang memakai campuran instruksi dalam kata-kata bahasa manusia (lihat contoh Bahasa Tingkat Tinggi di bawah) dan instruksi yang bersifat simbolik, contohnya {, }, ?, <<, >>, &&, ||, dsb.
  4. Bahasa Tingkat Tinggi, yaitu bahasa komputer yang memakai instruksi berasal dari unsur kata-kata bahasa manusia, contohnya begin, end, if, for, while, and, or, dsb.
Sebagian besar bahasa pemrograman digolongkan sebagai Bahasa Tingkat Tinggi, hanya bahasa C yang digolongkan sebagai Bahasa Tingkat Menengah dan Assembly yang merupakan Bahasa Tingkat Rendah.

DAFTAR BAHASA PEMROGRAMAN
Berikut ini adalah daftar bahasa pemrograman komputer:
  • Aro
  • Ada
  • ALGOL
  • Applescript
  • Assembly
  • BASIC:
    • ASP
    • BASIC
    • COMAL
    • Visual Basic
    • Visual Basic for Applications
    • VBScript
  • Batch (MS-DOS)
  • COBOL
  • UNIX shell script:
    • Bourne shell (sh) script
    • Bourne-Again shell (bash) script
    • Korn shell (ksh) script
    • C shell (csh) script
  • C:
    • C++
    • C#
    • Visual C++
  • ColdFusion
  • dBase dkk.:
    • Clipper
    • Foxbase
    • Visual FoxPro
  • Eiffel
  • Fortran
  • Go
  • Haskell
  • Java
    • JavaScript
    • JSP
  • Lisp
  • Logo
  • Pascal
    • Delphi
  • Perl
  • Prolog
  • Python
  • PHP
  • Pike
  • R
  • REXX
  • REBOL
  • RPG
  • Ruby
  • Simula
  • Smalltalk
  • Scheme
  • SQL


Cara Install Windows 7 (Seven)



Cara Install Windows 7 (Seven) - Windows adalah salah satu sistem operasi yang paling banyak di minati dan digunakan di Indonesia, selain memiliki fitur-fitur yang kumplit Windows juga memberikan kemudahan dalam mengakses setiap fitur yang terdapat di dalamnya. Kebanyakan penjual gadget (PC atau laptop) sudah menyertakan sistem operasi Windows yang telah terinstall pada produk mereka di pasaran, sehingga kita tidak perlu pusing lagi memikirkan cara menginstall sistem operasi pada gadget kita. Tetapi, bagaimana jika PC atau laptop yang kita beli belum terpasang sistem operasi? Ingin mencoba menginstallnya sendiri? Berikut akan saya bahas tahap demi tahap cara install sistem operasi windows (dalam tutorial ini saya menggunakan WIndows 7 Ultimate SP1), hal pertama yang harus dipersiapkan adalah DVD Windows 7, mari kita mulai.

Langkah 1

Atur bios pada PC/laptop agar booting pertama menjadi ke DVD. Untuk melakukan pengaturan pada bios biasanya ketika PC menyala terdapat keterangan key/tombol mana yang harus ditekan untuk bisa masuk ke menu bios, misal tombol F2 atau tombol Del. Ketikan berada di dalam menu bios, cari pengaturan booting dan ubah booting pertamanya ke perangkat DVD. Kemudian masukan DVD Windows 7 dan restart. Ketika PC kembali menyala akan tampil perintah "Press any key to boot from CD or DVD... " segera klik pada sembarang tombol keyboard dan PC pun mulai mempersiapkan file yang dibutuhkan untuk melakukan installasi seperti gambar di bawah.












Langkah 2

Setelah semua file siap, akan tampil "Starting Windows" dilanjutkan pengaturan bahasa, format waktu dan input keyboard. Atur seperti gambar di bawah kemudian klik tombol next.



Langkah 3


Kemudian tampilan akan terlihat seperti gambar di bawah ini, klik pada pilihan "Install now" maka pengaturan pun dimulai. Jangan lupa mencentang pilihan "I accept the license terms" ketika jendela lisensi ditampilkan, klik tombol next.



Langkah 4

Apabila langkah ke 3 selesai selanjutnya kita masuk ke tahap berikutnya, yaitu pilihan apakah kita akan mengupgrade sistem operasi atau melakukan install ulang pada PC kita. Pilih pilihan kedua "Custom (advanced)".




Langkah 5


Langkah ke 5 adalah tahap pembagian partisi pada hardisk kita. Klik pada "Drive options (advanced)" untuk memulai melakukan partisi pada hardisk.


Pada drive option, klik "New".


Masukkan besarnya kapasitas penyimpanan pada partisi yang akan kita buat. Pada tutorial ini saya akan membagi hardisk 80Gb menjadi 2 partisi dan mengisi angka 40000 yang artinya 40Gb untuk partisi pertama yang akan kita buat. Jangan lupa klik Apply.


Klik Ok jika terdapat peringatan seperti gambar di bawah. 


Lakukan hal yang sama (Langkah 5) pada sisa hardisk yang belum terpakai, sehingga akan terlihat seperti gambar di bawah ini.


Klik pada "Disk 0 Partition 2" yang nantinya akan menjadi drive C (system) kemudian klik Next.


Langkah 6


Setelah tombol next di klik (Langkah 5) maka installasi pun dimulai, sistem akan mengcopy dan melakukan installasi pada file-file yang terdapat pada DVD WIndows 7. Jika telah selesai sistem akan secara otomatis melakukan restart.



Langkah 7

Setelah restart, biarkan windows kembali menyala dan melanjutkan proses installasi hingga selesai. Jika telah selesai, windows akan kembali melakukan restart secara otomatis.




Langkah 8


Jika langkah sebelumnya telah beres, saatnya kita melakukan personalisasi pada Windows 7 yang akan kita gunakan nanti. Pertama,isikan nama pengguna (misalkna nama Anda) seperti gambar di bawah dan klik tombol next.


Jika diperlukan, isi password yang nantinya digunakan untuk masuk ke lingkungan windows yang telah diinstall dan next.


Masukan product key windows Anda dan next atau skip jika Anda belum memiliki product key.


Setelah memasukan product key (langkah sebelumnya) tahap selajutnya adalah mengatur update pada windows kita kelak, apakah secara otomatis di update, hanya bagian pentingnya yang di update atau jangan pernah melakukan update otomatis ketika terhubung dengan internet. 


Berikutnya mengatur Time zone, Tanggal dan Jam. Silakan di sesuaikan dan klik next.


Tunggu sampai sistem selesai menyimpan semua pengaturan yang telah Anda buat dan berhasil :) sekarang PC Anda telah terinstall Windows 7. 




Langkah 9


Setelah windows selesai di install, tahap selanjutnya adalah melakukan installasi driver pendukung seperti driver video, audio, bluetooh, wifi, dll.
Semoga tutorial ini dapat memberikan Anda masukan tentang tahap demi tahap melakukan installasi sistem operasi Windows 7 pada PC. 

sumber : http://hakikitekno.blogspot.com/2012/03/cara-install-windows-7-seven.html

Selasa, 29 Januari 2013

Cara Instal Windows Xp Untuk Pemula




Tutorial Instalasi Windows XP Khusus Untuk Pemula - Windows XP Merupakan Operating System (OS) yang sudah lama, meskipun pihak Microsoft sudah tidak lagi merekomendasikan windows XP, namun masih banyak yang masih eksist menggunakan windows XP sampai saat ini, karena selain kemudahan dalam pemakaiannya Windows XP, juga masih digunakan sebagai standarisasi pembelajaran yang di pakai oleh sekolahan-sekolahan dan perguruan tinggi pada umumnya. Serta performanya yang ringan bila dibandingkan dengan Operating Sistem keluaran microsoft yang terbaru. Ini merupakan keunggulan dari windows XP.



Untuk melakukan instalasi Operating System windows xp memang diperlukan ketelitian dan kesabaran dalam prosesnya, karena proses instalasinya memerlukan waktu yang lumayan lama.

Pada windows XP, ada beberapa jenis yang diantaranya windows xp professional, Home Edition, Media Center Edition, Tablet PC Edition, Starter Edition, Professional x64 Edition, Professional 64-bit Edition For Itanium.



Berikut langkah-langkah yang mudah dan lengkap untuk cara menginstal windows xp :



1. Siapkan CD WINDOWS XP
2. Harus ada CD DRIVER Hardwarenya.
3. Setting BIOS agar prioritas bootingnya dimulai dari CD/DVD-ROM, caranya:
a. Masuk ke BIOS dengan menekan tombol Del, atau F1, atau juga F2.
b. Pilih menu Advanced Settings, kemudian carilah ‘Boot Priority’ atau yang sejenis.
c. Ubah pengaturanya, agar CDROM jadi urutan yang pertama kemungkinan pilihan ini ada 2 jenis
    * Menu ‘First boot priority’, ‘Second boot priority’ dll: Aturlah ‘First boot priority’ ke ‘CDROM’ dengan
      menekan tombol PgDn/Pgup (Page Down/Up) atau +/- atau juga F5/F6.
      Atur juga ‘Second boot priority’nya ke HDD0/HDD1.
    * Jika menunya ‘Boot priority’: atur ke ‘CDROM, C, A’ atau ‘CDROM, A,
d. Setelah bios sudah di setting untuk CD/DVD sebagai  First boot priority, kemudian pilih menu Save and Exit.
   maka akan otomatis restart dengan sendirinya.



4. Tunggu beberapa saat sampai muncul tulisan "Press any key to boot from CD" seperti tampilan Seperti gambar di bawah ini :


5. Tekan ENTER atau sembarang tombol, lalu proses instalasi akan mengecek hardware komputer anda, kemudian akan muncul tulisan "windows setup" seperti gambar dibawah ini :

6. lalu file-file di dalam cd akan di load ke dalam komputer, kemudian akan muncul tampilan "welcome to setup" seperti gambar dibawah ini :



7. Tekan "ENTER" untuk menginstal Windows XP, "R" untuk repair system windows yang sebelumnya pernah terinstal, "F3" untuk keluar dari proses instalasi, lalu akan muncul (End User Licese Aggrement) seperti gambar di bawah ini :



8. Tekan "F8" untuk menyetujui, kemudian proses instalasi akan mencari dan membaca partisi hardisk anda, kemudian akan muncul semua partisi hardisk anda, seperti gambar di bawah ini :



9. Tekan "ENTER" untuk langsung menginstal windows, "C" untuk membuat partisi hardisk anda, kapasitas partisi sesuai dengan kebutuhan anda, dalam satuan MB, selanjutnya jika buat dulu partisi dengan menekan tombol "C", maka akan muncul gambar seperti di bawah ini :



10. Kemudian tuliskan kapasitas partisi yang ingin anda buat, seperti terlihat pada gambar diatas, sebagai contoh :

Misalkan kapasitas hardisk anda 250 GB, lalu anda ingin membagi dua, maka tuliskan 100000, jangan anda ketik 100, karna partisi satuannya MB, tentunya anda mengerti kan...?? Bahwa ==>> 1GB = 1000 MB, maka 250GB = 250000.

11. Kenudian tekan "ENTER" maka akan muncul gambar seperti dibawah ini :


12. Kemudian pilih "Format the partition using the NTFS file system (Quick)" atau "format the partition using the NTFS file system (Quick)" lalu tekan "ENTER" maka akan muncul layar seperti gambar di bawah ini :



13. Kemudian pilih lagi "unpartitioned space", lalu tekan "C" maka akan muncul gambar seperti gambar sebelumnya, dalam hal ini layar yang akan muncul seperti gambar sebelumnya menunjukan sisa partisi yang telah anda bagi, jika anda cuma membagi 2 partisi saja maka langsung tekan "ENTER" tapi jika anda ingin mempartisi lagi sisa hardisknya maka tinggal di bagi lagi aja, seperti langkah-langkah sebelumnya.

Setelah selesai partisi ketika anda menekan "ENTER" seperti yang di jelaskan di atas, maka akan muncul gambar sperti gambar diatas, setelah itu arahkan poiter di posisi C: partition1 [New Raw], tapi biasanya sudah berada di posisi tersebut, maka anda tinggal menekan "ENTER" saja untuk proses instalasi windows, kemudian akan muncul proses format seperti gambar di bawah ini :


14. Setelah selesai format, kemudian windows akan ,menyalin file untuk proses instalasi, seperti gambar di bawah ini :



15. Setelah proses penyalinan selesai, secara otomatis komputer akan melakukan restart seperti gambar di bawah ini, dalam hal ini untuk mempercepat proses restart, anda bisa langsung menekan "ENTER"



16. Setelah itu akan muncul loading windows seperti gambar di bawah ini :



17. selanjutnya proses instalasi windows di mulai, akan muncul layar seperti gambar di bawah ini :



18. selanjutnya tinggal menunggu, sambil ngopi juga bisa, tapi jangan kemana mana dulu, karna selanjutnya akan muncul layar seperti gambar di bawah ini :


19. Langsung klik "NEXT" lalu mucul lagi layar seperti gambar di bawah ini :


20. Isi nama dan organisasinya, terserah kamu saja... lalu tekan "NEXT" kemudian akan muncul layar seperti gambar di bawah ini :



21. Masukan serial numbernya, jangan sampe salah ya....!!! kemudian tekan "Next" selanjutnya akan muncul layar administrator, isi dengan nama komputer anda. kalau mau pake pasword tinggal di isi juga paswordnya, lalu tekan "Next" maka muncul layar Date and Time Setting seperti gambar di bawah ini :





22. Masukan settingan jam dan tanggal, tentukan juga time zone anda, untuk jakarta : pilih GMT+7 Klik "Next", setelah proses instalasi windows delanjutkan, seperti gambar di bawah ini :



23. Silahkan Menunggu lumayan lama, sampai muncul layar seperti gambar di bawah ini :



24. Selanjutnya akan muncul layar work group or computer Domain, seperti gambar di bawah ini :


Jika komputer anda terhubung dengan sebuah domain, maka isikan nama domainnya, tapi jika komputer anda stand alone, maka pilih radio button yang paling atas, lalu tekan "Next"


25. Selanjutnya akan muncul display setting, seperti gambar di bawah ini, klik "OK"



26. Kemudian windows akan mendeteksi tampilan optimal dari PC anda, seperti terlihat pada gambar di bawah ini, Klik "OK"



27. Proses instalasi hampir selesai, selanjutnya akan muncul loading jendela windows seperti gambar di bawah ini :



28. Selanjutnya anda akan dibawa masuk ke dalam windows untuk pertama kalinya seperti terlihat pada gambar di bawah ini, tekan "Next"


29. Selanjutnya akan muncul layar "Help Protect Your PC", seperti gambar di bawah ini, kemudian pilih "Not Right Now" lalu tekan "Next"


30. Kemudian komputer akan mengecek koneksi ke internet, seprti terlihat pada gambar di bawah ini, pilih "Yes" lalu tekan "Next"



31. Kemudian akan muncul pilihan aktivasi windows, seperti gambar di bawah ini, lalu tekan "Next"



32. Setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini yang menunjukan pilihan untuk menambah pengguna komputer, Anda bisa memasukkan beberapa pengguna yang akan mengakses komputer Anda, Namun jika satu akun sudah cukup, atau Anda menginstall komputer untuk dipakai bergantian, cukup masukkan satu user kemudian klik "Next"



33. Proses instalasi windows selesai, kemudian akan muncul layar seperti gambar di bawah ini, klik "finish", maka proses instalasi selesai.....



34. Selesailah sudah semua.... kemudian perlahan masuk ke windowsnya seperti telihat pada gambar di bawah ini :




35. Kemudian tinggal menginstal CD Driver Hardwarenya, dan perangkat pendukung lainnya.
Selesai sudah tutorial kali ini, Berikut adalah Tutorial/Cara Instalasi Windows XP. semoga dapat bermanfaat buat anda semuanya.